JAKARTA, GRESNEWS.COM - DPR RI mendukung penuh program-program pembangunan maritim yang dipaparkan Menko Maritim Indroyono Soesilo. Mereka optimis, jika semua pihak dapat bekerja sama dengan baik dalam menjalanlan program kerja yang dipaparkan pemerintah, maka Indonesia akan kembali jadi poros maritim dunia.

"Paparan bisa menjadi dasar arah kerja sehingga program tersebut bisa kita tindak lanjuti," kata Ketua DPR RI Setya Novanto di Ruang Pimpinan, Senayan,  Rabu (21/1).

Ia amat mengapresiasi program-program yang telah dipaparkan Menko Maritim. "Seluruh Pimpinan DPR pun sepakat mendukung program strategis tersebut," kata Setya.

Sebelumnya, Indroyono telah mendatangi Pimpinan DPR RI untuk bertukar informasi sekaligus menyampaikan perkembangan pembangunan Maritim Indonesia. Terdapat empat fokus program kerja agar Indonesia menjadi poros maritim dunia. Pertama, tentu dengan memperkuat kedaulatan maritim Indonesia.

Dalam hal ini, ia melaporkan masalah percepatan pembangunan perbatasan. Bantuan DPR RI, kata Indroyono amat dibutuhkan untuk menyelesaikan persoalan batas antar negara. "Baik batas laut atau Zona Ekonomi Ekslusif (ZEE), juga batas kontinen," katanya.

Kedua memanfaatan sumber daya alam (SDA) baik hayati maupun non hayati sebesar-besarnya untuk kepentingan rakyat Indonesia. Ketiga, pembangunan infrasturuktur yang mendukung berjalannya negara sebagai poros maritim dunia. "Kita ingin membawa Indonesia menjadi bangsa bahari yang maju," ujarnya.

Terdapat tiga hal rencana utama pembangunan infrastruktur yang dijabarkannya. Pertama, pembangunan pembangkit listrik sebesar 35000 megawatt dalam 5 tahun ke depan. Kedua, revitalisasi pembangunan kapal, dan ketiga, pembangunan pelabuhan besar atau deep seaport.

"Kami menginginkan, program-program itu dapat menjadikan Indonesia disegani sebagai bangsa bahari dengan budaya, iptek dan inovasi," kata Indroyono.

BACA JUGA: