WASHINGTON - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat yang baru, John Kerry akan langsung mengunjungi Israel di Mesir bulan ini. Kerry menjabat Menlu setelah Hillary Clinton mengundurkan diri dari Kabinet Presiden Barack Obama.

"Saya sangat dan sangat merasa terhormat untuk bisa dilantik.Saya sangat ingin bekerja secepatnya. Saya akan melapor pada Senin pagi, pukul 09.00," ujar Kerry, sebagaimana disitir Guardian, Sabtu (2/2).

Menurut Kerry, Amerika Amerika harus memainkan peranan untuk menciptakan perdamaian Israel dan palestina. Kerry mengkritisi sikap Israel dan Palestina yang menurutnya kerap bertindak secara sepihak.

Perundingan Palestina dan Israel terhenti sejak 2010 karena Israel menolak menghentikan proyek pemukiman di Yerusalem Timur dan Tepi Barat. Sedangkan Palestina memperbaharui statusnya di Perserikatan Bangsa-Bangsa November 2012


BACA JUGA: