Deretan gedung perkantoran di kawasan Jalan Jendral Sudirman Jakarta Pusat terlihat dari sebuah restoran, Kamis (30/4). Bisnis sektor properti di Jakarta secara umum masih melambat pada kuartal pertama 2015. Hal ini, terutama pada sektor perkantoran (office tower) dan apartemen. Menurut Asosiasi Riset Colliers Indonesia, kondisi perlambatan terjadi, karena berbagai faktor, antara lain kondisi politik, perekonomian, juga kebijakan pemerintah dan beberapa faktor lainnya. Di tambahkan pula untuk sektor penyewaan apartemen terjadi penurunan dari 73 persen pada kuartal pertama 2013, menjadi 69 persen pada kuartal pertama 2015. ( Edy Susanto/Gresnews.com)

BACA JUGA: