Jakarta - Hari pahlawan sesungguhnya harus menjadi momen penting untuk kembali bersatu menjaga keutuhan NKRI tidak hanya pada generasi muda saja, tetapi juga penting bagi semua komponen bangsa Indonesia.

"Saat ini seringnya terjadi konflik yang mengatasnamakan SARA seharusnya menjadi kekuatan dalam perbedaan serta lemahnya penegakan hukum," kata Rahmat Sholeh, kordinator diskusi bertajuk Rejuvenasi pemuda dan mahasiswa demi keutuhan NKRI yang digelar Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Batavia di Jakarta, Kamis (10/11).

Menurutnya, jangan sampai hal ini malah dimanfaatkan oleh oknum tidak bertanggung jawab untuk memecah belah keutuhan negara ini.

"Mengajak seluruh anak bangsa untuk menjaga keutuhan NKRI dan jangan terprovokasi dari pihak-pihak yang ingin memecah belah persatuan dan kesatuan NKRI," ujar Rahmat.

BACA JUGA: