Hingga kini, jumlah KTP dukungan untuk Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Pilgub DKI 2017 sudah mencapai 900.282. Ahok pun teringat dengan janji Ketua DPP Gerindra Habiburokhman yang akan terjun dari Monas jika jumlah KTP dukungan mencapai 1 juta.

"Nanti pulang ke rumah doakan 1 juta KTP tercapai dan dia (Habiburokhman) pengecut untuk loncat dari Monas. Kalau saya bilang loncat kan rasanya dosa juga. Makanya saya doanya agak repot," ujar Ahok di hadapan relawan Teman Ahok dalam acara "Teman Ahok Fair", Minggu (29/5).

Ahok menambahkan lebih baik Habiburokhman mengurungkan niatnya untuk terjun dari Monas. Dirinya tidak ingin wisata malam di Monas yang baru dibuka nantinya tidak laku karena horor.

"Nanti begitu di tugu Monas ada yang ´colak-colek´ kan repot. Kalau jadi loncat juga nanti mungutin dagingnya susah lengket-lengket gitu. nanti yang ngumpulin KTP juga diteror. Bukan diteror oleh teroris tapi oleh arwah yang loncat," kata Ahok. (mon/dtc)

BACA JUGA: