Kebakaran Kapal Motor Mutiara Sentosa I di Perairan Masalembo, Sumenep menelan korban jiwa hingga 5 orang. Jenazah para saat ini telah dibawa ke Puskesmas Masalembo.

"Ada lima korban tewas," ujar Kasubbag Humas Polres Sumenep AKP Suwardi kepada wartawan, Sabtu (20/5).

Menurut Suwardi, sejauh ini empat korban telah diketahui identitasnya. Sementara satu korban masih belum diidentifikasi (Mr X). Empat orang korban tewas uitu diidentifikasi sebagai penumpang kapal sementara MR x belum bisa diidentifikasi apakah sebagai penumpang atau anak buah kapal.

Seluruh penumpang dan ABK KM Mutiara Sentosa hingga saat ini sudah semuanya dievakuasi. Sebanyak  91 korban selamat yang saat itu berhasil diselamatkan KM Dharma Kencana IX, yang  sebelumnya akan berangkat ke Pelabuhan Tanjung Perak.

Suwardi mengatakan saat ini sebanyak 99 penumpang telah berada di Pulau Masalembo. Sementara dua penumpang lainnya berada di KM Meratus Makassar.

"Laporan yang kami terima jumlahnya itu, sepertinya manifestnya tidak sesuai," tutur Suwardi.

Nama-nama korban tewas adalah sebagai berilkut;

1. Bambang, warga Surabaya
2. Yusuf, warga Purwodadi, Jawa Tengah
3. Prayit, warga Banyuwangi
4. Supri, warga Malang
5. Mr X . (dtc/rm)

BACA JUGA: