Tim Satgas Merah Putih menggerebek Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Senin (17/10) sore. Penggerebekan terkait dugaan pungli penggurusan KTP dan akte.

Kepala Tim Pengawasan Satgas Merah Putih Kepri, AKBP Yos Guntur mengatakan, dari hasil penggeberekan sementara ditemukan pecahan uang rupiah senilai jutaan, dolar Singapura, dan ringgit Malaysia.

"Totalnya belum dihitung," kata Yos Guntur, di kantor Disdukcapil Batam, Jalan Ir Sutami, Sekupang.

Yos Guntur juga mengungkapkan, pihaknya mengamankan pejabat kepala bidang serta staf kantor tersebut. "Ada empat orang (yang diamankan). Tiga potensi tersangka," ungkap Yos.

Yos menambahkan, uang yang disita diduga kuat merupakan pungli pengurusan KTP, akte kelahiran, akte kematian, dan catatan pernikahan. Belum diketahui sejak kapan pungli dilakukan dan berapa nominal tiap pengurusan KTP.

"Padahal pengurusan itu seharusnya gratis," tutur Yos. (mon/dtc)

BACA JUGA: