JAKARTA - Bagi Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi, Abraham Samad, memperingati Hari pahlawan memiliki arti pentig tersendiri. Pasalnya, momentum itu mengingatkan kembali kepada sosok ayahanya yang juga menjadi pahlawan.

"Ini mengingatkan saya kepada bapak saya yang juga dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Makassar," katanya saat dihubungi wartawan di Makassar, Sabtu (10/11).

Abraham juga menjelaskan, pihaknya akan terus melestarikan nilai perjuangan pahlawan Indonesia terutama dalam hal pemberantasan korupsi. "Nilai-nilai perjuangan pahlawan akan terus kita lanjutkan dalam berjuang membebaskan negeri ini dari kejahatan korupsi," tegasnya.

BACA JUGA: